Minut, VivaSulut.Com : Memperhatikan Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 2 Tahun 2024 tentang Tahapan dan Jadwal, Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Utara melaksanakan Peluncuran Pilkada Minahasa Utara Tahun 2024 pada tanggal 9-10 Juni 2024.
Dihari Pertama Minggu (9/6/2024), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minahasa Utara melaksanakan Media Gathering dengan tajuk “Pemilihan Kepala Daerah Minahasa Utara Dalam Prespektif Media”.
KPU Minut mengundang Voke Lontaan Ketua PWI Provinsi Sulawesi Utara dan Filip Kapantow Wartawan Senior Sulut sebagai Narsumber Media Gathering, dan di hadiri Ketua Bawaslu Minut Rocky Ambar.
Usai Media Gathering dilanjutkan dengan Perlombaan Line Dance dan Njo Lari Fun Run 5K dan Zumba Party.
” Terimakasih untuk semua pihak yang sudah mendukung program KPU Minut dalam Peluncuran Pilkada 2024. Mari kita sukseskan pesta Demokrasi Kete’den Un Paesaan di bumi klabat yang kita cintai ini,” tandas Ketua KPU Minut Hendra Lumanauw didampingi Komisioner Risky Pogaga, Ireine Buyung dan Ibnu Dali.
Dalam peluncuran Pilkada hari pertama ini animo masyarakat cukup tinggi. Meski diguyur hujan namun tidak menyurutkan minat para peserta.
Selain Fun Run 5K dan Line Dance, perlombaan Mobile Legend juga jadi olahraga tinggi peminat.
(Diana)