Minut, VivaSulut.Com : Menu 4 Sehat 5 Sempurna menjadi target penilaian saat Pemerintah Desa Paniki Baru Kecamatan Talawaan Kabupaten Minahasa Utara (Minut) mengikuti Lomba Makanan Sehat Tingkat Desa.
Ajang di Bidang Kuliner ini menyajikan sejumlah Menu Hygienis dan di Tata Apik oleh para peserta yang adalah anggota PKK dari Jaga Satu, Tiga, Empat dan Lima.

Tim juripun diturunkan dari Tim Lomba Kecamatan untuk melakukan penilaian yang dipimpin Camat Talawaan Alexander Warbung SIK.
Adapun yang memperoleh Juara Yakni :
- Juara I : Jaga I
- Juara II : jaga V
- Juara III : jaga IV
- Juara IV : jaga III

” Lomba Menu Sehat kali ini kami gagas dalam rangka lomba Desa dan juga masih dalam semangat Hari Kartini. Kreatifitas bahkan Tata Boga menjadi bagian penting seorang anggota PKK yang juga mendapat Edukasi dari Tokoh RA Kartini dimana Perempuan harus mampu memiliki Kwalitas dan Kemampuan dalam segala Bidang,” Sebut Hukum Tua Paniki Baru Lenda Sandra Mokalu, Kamis (28/4/2022).

Perlombaan yang di lansanakan di Kantor Desa tersebut juga menurut Mokalu memberikan motivasi bagi anggota PKK untuk menyajikan makanan yang bukan hanya indah dilihat namun Hygienis.
” Dengan olahan yang sehat dan dilengkapi dengan citarasa yang menggugah selera, tentu Ibu Ibu PKK bisa lebih kreatif dalam menyajikan makanan harian bagi keluarga bahkan juga bisa mengembangkan ketrampilan mahir dibidang Kuliner lewat Usaha Rumahan seperti Menu Makanan Siap Saji atau juga UMKM. Selamat bagi semua yang sudah mensukseskan giat ini juga banyak selamat untuk para juara dan Terimakasih kepada tim lomba kecamatan Talawaan,” Pungkas Mokalu.
(Diane)