Kotamobagu, VivaSulut.com – Pemerintah Kota Kotamobagu melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata bersama Dinas Pemuda dan Olahraga, serta bekerja sama dengan komunitas lari Kokotruners Kotamobagu, akan menggelar dua event besar bertajuk Kotamobagu Fun Race 2025 dan Kotamobagu Heritage 2025. Kegiatan ini akan berlangsung selama dua hari, yakni pada Sabtu–Minggu, 24–25 Mei 2025, berpusat di Alun-alun Boki Hontinimbang, Kotamobagu.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Kotamobagu, Anki Taurina Mokoginta, menjelaskan bahwa kegiatan Kotamobagu Heritage 2025 mengangkat tema “Mewariskan dan Melestarikan Budaya, Memperkokoh Identitas Daerah”. Tema ini diangkat untuk membangun kesadaran masyarakat tentang pentingnya pelestarian budaya di tengah kemajuan zaman.
“Melalui kegiatan ini, kami ingin memberikan ruang kreatif kepada generasi muda untuk mengekspresikan nilai-nilai budaya secara inovatif dan modern. Ini adalah bagian dari komitmen kami dalam menjaga warisan budaya daerah agar terus hidup dan berkembang,” ujar Anki, Jumat (23/05/2025).
Sementara itu, Kotamobagu Fun Race 2025 akan menjadi ajang olahraga terbuka bagi masyarakat, khususnya generasi muda. Event ini diharapkan dapat menjadi agenda tahunan yang mampu mencetak bibit-bibit atlet lokal sekaligus meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kota Kotamobagu.
“Selain mendorong gaya hidup sehat, kegiatan ini juga diharapkan berdampak pada peningkatan sektor ekonomi kreatif dan UMKM lokal,” tambahnya.
Kedua kegiatan ini tidak hanya menjadi sarana hiburan dan edukasi, tetapi juga wadah sinergi antara budaya, olahraga, dan ekonomi kreatif. Pemerintah Kota Kotamobagu mengajak seluruh elemen masyarakat untuk ikut menyukseskan acara ini sebagai bentuk kebanggaan terhadap daerah dan upaya membangun generasi yang aktif, kreatif, dan berbudaya.***