Bitung, VivaSulut.com – Warga Kelurahan Girian Indah Kecamatan Girian kini tidak perlu lagi membeli air bersih untuk keperluan sehari-hari.
Bak atau tong air bersih yang dibangun Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1310/Bitung kini sudah bisa dinikmati tanpa harus mengeluarkan uang.
Mulyati, salah satu ibu rumah tangga di dekat lokasi Manunggal Air TMMD menyampaikan terima kasih kepada Satgas TMMD yang telah menghadirkan fasilitas umum itu.
“Sumber air su dekat. Terima kasih bapak TNI telah membangun tong air bersih untuk kami,” kata Mulyati, Selasa (18/3/2025).
Perempuan paruh baya ini mengaku, kini setiap saat bisa mencuci baju dan mandi sepuasnya.
“Tidak perlu lagi menelpon mobil air untuk membeli air bersih. Air sudah dekat rumah dan tinggal dinikmati,” katanya.
(redaksi)