Berita Foto: Semangat Kemerdekaan, PLN UID Suluttenggo Sukses Jangkau Desa Peana

Desa Peana memiliki letak geografis yang menantang, cuaca yang tidak menentu, dan lokasi yang rawan longsor, namun tidak menyurutkan tekad insan PLN untuk membawa terang bagi masyarakat.

Palu, VivaSulut.com – PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sulawesi Utara, Tengah, dan Gorontalo (Suluttenggo) melalui Unit Pelaksana Proyek Ketenagalistrikan (UP2K) Sulawesi Tengah, bekerja sama dengan Unit Layanan Pelanggan (ULP) Donggala, berhasil mengalirkan listrik ke Desa Peana, Kecamatan Pipikoro, Kabupaten Sigi.

Pencapaian ini merupakan bukti nyata dari komitmen PLN untuk terus memperluas akses listrik hingga ke pelosok desa di seluruh Indonesia, meskipun menghadapi berbagai tantangan yang tidak mudah.

Lokasi Desa Peana, Kecamatan Pipikoro, Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah yang berhasil dialiri listrik oleh PLN.
Desa Peana memiliki letak geografis yang menantang, cuaca yang tidak menentu, dan lokasi yang rawan longsor, namun tidak menyurutkan tekad insan PLN untuk membawa terang bagi masyarakat.
Petugas PLN saat merampungkan dan resmi mengalirkan listrik ke rumah-rumah warga di Desa Peana.

(Naskah: Finda Muhtar/Foto: PLN Suluttenggo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *