Bitung, VivaSulut.com – Sejumlah nama mulai bermunculan dan digadang-gadang layak untuk disandingkan dengan Maurits Mantiri di Pilkada Kota Bitung 2024.
Nama itu muncul setelah beredar bocoran sejumlah figur yang dikabarkan sementara disurvei DPD PDI Perjuangan untuk disandingkan dengan sosok Maurits Mantiri.
Salah satu nama itu adalah Wakil Ketua DPRD Kota Bitung, Nabsar Badoa. Nabsar adalah keterwakilan dari internal PDI Perjuangan yang dikabarkan ikut diservei bersama Ruslan Abdul Gani dan Fabian Kaloh.
Sosok Nabsar patut diperhitungkan kendati baru bergabung di PDI Perjuangan. Nama mantan kader PKPI ini sudah sangat dikenal di Kota Bitung, apalagi di dunia politik.
Di dunia politik, ia dianggap sangat piawai. Itu dibuktikan sebagai pimpinan DPRD dan beberapa kali terlibat dalam mengurai masalah sosial di tengah masyarakat.
Nabsar sendiri menyampaikan terima kasih jika dirinya masuk sebagai salah satu figur yang disurvei DPD PDI Perjuangan untuk mendampingi Maurits.
Sebagai kader, kata peraih 1.842 suara di Dapil Mandidi-Girian ini, ia selalu siap jika memang nantinya ditugaskan maju di Pilkada sebagai calon wakil wali kota.
“Namanya kader, apapun keputusan partai wajib dijalankan. Termasuk jika nantinya ditugaskan mendampingi Pak Maurits,” kata Nabsar, Selasa (21/5/2024).
Apalagi kata dia, sosok Maurits tidak asing baginya dan cukup dekat. Baik sebagai politisi maupun di dunia pelayanan keagamaan, Nabsar mengaku cukup dekat dengan Maurits.
“Tinggal menunggu keputusan partai sesuai dengan hasil survei dan tentu simpati masyarakat,” katanya.
(redaksi)