Mulai sekarang, jangan buru-buru membuang nasi sisa yang belum basi. Jika anda bosan mengolah nasi sisa menjadi nasi goreng atau nasi berbumbu lainnya, anda bisa mencoba membuatnya menjadi kerupuk. Bagi penyuka pedas, berikut ini cara membuat kerupuk pedas yang renyah menggunakan bahan nasi sisa.
Bahan-bahan:
- 300 gr nasi sisa
- 300-400 gr tepung tapioka
- 1 sdt garam
- 1 sdm kaldu ayam
- 5 siung bawang putih
- 1 sdm ketumbar
- 5 buah cabe merah keriting
- 5 buah cabe rawit
Cara membuat:
- Angkat nasi ke dalam wadah kemudian siram dengan air panas
- Tunggu sampai nasi menjadi lembek kemudian tiriskan
- Blender/chopper nasi yang sudah ditiriskan hingga halus seperti bubur
- Haluskan ketumbar, bawang putih dan cabe kemudian campurkan dengan nasi hingga merata
- Tambahkan garam dan kaldu ayam
- Campurkan bertahap tepung tapioka hingga adonan menjadi kalis dan bisa dibentuk
- Bentuk adonan sedikit demi sedikit menyerupai lontong
- Rebus hingga mengapung atau matang lalu tiriskan
- Tunggu hingga dingin lalu potong tipis-tipis
- Jemur hingga kering sempurna sekitar 2 sampai 3 hari tergantung terik matahari
- Jika diperlukan, oven kerupuk selama 10 menit
- Kerupuk pedas bisa disimpan di dalam toples atau langsung digoreng
Selamat mencoba! (Laya Dewi)